
KEBIJAKAN POINT
PENGUMUMAN KEBIJAKAN BARU POIN BULLCOM
✨ Kabar Gembira untuk Kawan BuMy! ✨
Hai, Kawan BuMy! Mulai 1 Desember 2024, masa berlaku poin BullCom kini diperpanjang hingga satu tahun penuh! Artinya, Kawan BuMy memiliki lebih banyak waktu untuk mengumpulkan dan menggunakan poin-poin yang sudah didapatkan.
Masa Berlaku Poin:
• Poin yang diperoleh pada bulan Desember 2024 akan berlaku hingga 31 Desember 2025, poin yg didapatkan di bulan Januari 2025 akan berlaku hingga 31 Januari 2026
• Setiap poin yang dikumpulkan pada bulan-bulan berikutnya juga berlaku selama satu tahun sejak bulan perolehannya.
• Kawan BuMy akan menerima notifikasi di aplikasi BullCom atau di situs web BullCom untuk mengingatkan poin yang mendekati tanggal kedaluwarsa.
Dengan kebijakan ini, Kawan BuMy bisa lebih leluasa menggunakan poin yang sudah dikumpulkan! 🤑 Jangan lupa cek informasi kedaluwarsa poin setiap bulannya di dashboard aplikasi atau website BullCom agar tidak ada yang terlewat! 😍